SISWA XI IPA 2 DINYATAKAN NAIK KELAS 100% * NILAI TERTINGGI XI IPA 2 YAITU JUSTANG DENGAN RATA-RATA 8,04 * PERINGKAT 1 : JUSTANG, PERINGKAT 2 : ISWANDI, PERINGKAT 3 : JUNAID AHMAD * LIBUR TANGGAL 28 JUNI S/D 10 JULI * SEKOLAH KEMBALI DIBUKA PADA TANGGAL 11 JULI 2011 Exact 2 Man 1 Watampone: Orang Tua Di Bone Keluhkan Pungutan Ijazah

Sabtu, 11 Juni 2011

Orang Tua Di Bone Keluhkan Pungutan Ijazah

Exact2 Manza - Sejumlah orangtua pelajar di SMP 6 Watampone, Kabupaten Bone, Sulsel mengeluhkan adanya pungutan bagi pelajar yang hendak mengambil ijazah sekolahnya.

Pungutan tersebut dinilai ilegal karena tak didasari aturan sekolah. Selain itu, putusan memungut iuran juga dilakukan tampa persetujuan komite sekolah.

Keluhan tersebut disampaikan salah seorang wali pelajar yang menolak membayar pungutan. Sumber yang enggan menyebutkan namanya tersebut mengatakan sekolah mematok uang senilai Rp 100 ribu bagi pelajar yang lulus.

"Anak saya mengeluh, katanya ijazah tidak akan diberikan jika tidak bayar. Saya juga tidak tau apa peruntukan pungutan tersebut," tuturnya kepada Tribun, Kamis (9/6/2011).

Pungutan tersebut, sambungnya, diharuskan bagi pelajar yang tidak mengikuti perpisahan sekolah yang diadakan di kawasan wisata Bantimurung dan Trans Studio Makassar.

Pelajar yang ikut perpisahan ditarik biaya senilai Rp 250 ribu per siswa. "Kalau gak ikut bisa. Tapi kenapa tetap harus bayar Rp 100 ribu," keluhnya.

Dikonfirmasi terpisah, Kepala Sekolah (Kasek) SMP 6 Watampone, Tajuddin, membenarkan jika sekolah mengadakan perpisahan bagi pelajar kelas III. Namun, wisata tersebut tidak wajib.

"Jika tidak berangkat pelajar hanya diminta untuk menyumbang pembangunan masjid. Nilainya juga tidak ditentukan. Kalau sumbangan ini sifatnya wajib bagi yang mampu saja. Jadi yang tidak mampu sekolah tidak paksakan," tuturnya.

Menurut Tajuddin, sekolah menarik iuran pembangunan masjid sekolah karena tidak ada sumber dana lain yang dapat digunakan untuk membiayai masjid.

"Dananya juga tidak masuk kantong saya ataupun para guru. Ini juga untuk kepentingan ibadah," pungkasnya.

Tidak ada komentar:

Posting Komentar

Related Posts Plugin for WordPress, Blogger...

Komentar Facebook